Minuman yang mempunyai nama dawet mungkin sudah sangat sering terdengar oleh anda semua. Dawet sangat enak di minum ketika siang hari di waktu panas matahari sangat menyengat kulit. Dawet juga sering di konsumsi di waktu bulan Ramadhan disajikan ketika berbuka puasa. Mungkin sudah sangat sering kita jumpai pedagang dawet yang dijajakan mulai dari mall, rumah makan, hingga yang dijajakan di pinggir jalan atau pedagang kaki lima. Akan tetapi masih banyak yang belum tahu resep, bahan dan cara untuk membuat dawet. Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi pada bunda tentang Resep dan Cara Membuat Dawet Hitam. Dengan tulisan ini mungkin bunda bisa membuatkan untuk keluarga di rumah atau malah bisa dijadikan ladang usaha di rumah. Untuk membuat Dawet Hitam ada 3 olahan yang harus di buat diantaranya Cendol Hitam, Sirup dan Olahan Santan.
Bahan & Resep Cendol Hitam
- 70 gr tepung beras
- 60 gr tepung sagu
- 650 ml air
- 1 sdt garam
- 1½ sdm abu merang dan 50 ml air, dilarutkan, disaring
- 1/8 sdt pewarna hitam ( Pewarna hitam bisa menggunakan pewarna makanan atau bisa juga menggunakan pewarna alami yaitu abu merang yang diambil airnya saja)
Cara Membuat
- Masak air yang sudah disediakan, setelah mendidih
- Campur tepung beras, tepung sagu, air, air abu merang, garam, dan pewarna hitam.
- Aduk-aduk terus hingga adonan tercampur rata dan tidak menggumpal, terus diaduk-aduk hingga meletup-letup dan kental.
- Siapkan baskom berisi air es (disarankan menggunakan air matang), kemudian tempatkan cetakan cendol di atasnya.
- Tuang adonan cendol di atas cetakan lalu ditekan-tekan atasnya.
- Setelah adonan cendol habis maka saring cendol dan sisihkan.
Bahan & Resep Sirup
- 250 gr gula jawa/gula merah, diiris halus
- Daun pandan secukupnya
- 250 ml air
- vanilla essence
Cara Membuat
Didihkan bahan sirup di atas api kecil sampai kental, aduk rata dan tunggu sampai mendidih dan kental.
Bahan & Resep Santan
- 500 ml santan dari ½ butir kelapa
- 2 lembar daun pandan
- Garam secukupnya
Cara Membuat
Rebus bahan kuah santan sambil diaduk-aduk sampai mendidih dan jangan sampai santan pecah agar rasanya tetap seger.
Cara Penyajian:
Siapkan gelas saji atau mangkuk kemudian masukkan 3 sdm cendol hitam, siram dengan kuah santan, kemudian diberi es batu, tuang sirup yang sudah dibuat tadi dan untuk varian boleh menambah potongan buah nangka kemudian Es dawet ireng pun siap dinikmati. Nikmati Es Dawet Ireng selagi dingin.