Resep can Cara Memasak Tahu Aci Khas Tegal

Indonesia adalah negara besar yang berbentuk kepulauan, Indonesia mempunyai banyak suku bangsa, bahasa. Dengan banyaknya suku di Indonesia, sudah tentu Indoensia mempunyai berbagai macam budaya. Kuliner di Indonesia juga berbagai macam. bayangkan saja kalau tiap daerah mempunyai masakan khas berapa ribu masakan khas daerah yang ada di Indonesia. Untuk membahas semua kuliner di Indonesia mungkin perlu beribu-ribu artikel dan tentunya memakan waktu yang lama. 
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang makanan khas kota Tegal yaitu Tahu Aci atau ada yang menyebutnya dengan nama tahu pletok. Dinamakan Tahu Aci karena bahan dasarnya adalah Tahu dan Aci yang dicampur dengan bumbu khas. Untuk sejarah makanan ini saya tidak akan membahas panjang lebar, karena saya belum tahu pasti. Nanti takut salah hehehehe.....
Makanan ini digunakan untuk camilan cocok sekali untuk menemani kita disaat hujan, disaat nonton TV, disaat ngobrol dengan teman atau apa ajalah.....
Oke... Tanpa perlu panjang lebar langsung saja kita bahas tentang bahan apa saja yang harus disediakan dan tentunya setelah bahan tersedia disini akan membahas tentang cara memasaknya

Bahan-bahan Tahu Aci Khas Tegal
  • Tahu kuning 8 buah (potong segitiga dan keluarkan bagian isinya)
  • Tepung kanji 100 gr (bahan isi tahu)
  • Daun bawang 1 batang, cincang
  • Bawang putih 1 siung, ulek halus
  • Garam ¼ sdt
  • Air 100 ml
  • Kaldu ayam bubuk ½ sdt
  • Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Tahu Aci Khas Tegal
  1. Larutkan tepung kanji ke dalam air yang telah direbus matang lalu aduk merata.
  2. Campurkan kaldu ayam bubuk, merica bubuk, garam, bawang daun dan bawang putih kedalam larutan tepung kanji. Aduk kembali hingga merata dan menjadi adonan sagu lalu sisihkan.
  3. Siapkan tahu kuning yang sudah dipotong segitiga dan dikeluarkan bagian isinya lalu sisipkan campuran adonan kanji ke bagian dalam potongan tahu kuning. Lakukan hingga potongan tahu dan adonan kanji habis.
  4. Goreng potongan tahu yang sudah disisipi adonan aci hingga matang. Angkat dan tahu aci siap disantap.

Tahu aci ini dapat anda nikmati sebagai sajian cemilan gorengan dengan pelengkap cocolan sambal kecap, saus cabe atau mayonaise.  Semoga bermanfaat dan selamat berkreasi

Share this

Related Posts

Latest
Previous
Next Post »