Resep Tumis Pepaya Muda

Di sekitar kita sebenarnya banyak sekali yang bisa kita gunakan untuk keperluan pengobatan, memasak dll. Mulai dari daun, buah, akar-akaran atau umbi-umbian. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang buah yang bisa dimasak untuk dijadikan sebagai hidangan masakan di meja makan rumah kita. Buah yang dimaksud adalah buah pepaya muda. Buah pepaya merupakan buah yang bisa dijadikan sebagi sayur disaat buah itu masih muda dan bisa disantap langsung ketika buah pepaya itu sudah tua dan matang. Manfaat pepaya bagi kesehatan penting sekali terutama untuk meningkatkan sistem imun tubuh manusia. Mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran dari berbagai jenis, telah lama dikaitkan dengan penurunan risiko berbagai kondisi kesehatan yang berkaitan dengan gaya hidup. Setelah kita membahas tentang manfaat buah pepaya maka disini saya akan membahas tentang bagaimana cara memasak buah pepaya muda. Dsini saya akan berbagi tentang Resep Tumis Pepaya Muda.

Bahan-bahan Tumis Pepaya Muda :

  • Pepaya muda 1 Buah
  • Bawang putih 2 Siung
  • Bawang merah 2 siung
  • Kecap manis 1/2 sdm
  • Cabe merah 5 buah
  • Cabe rawit 5 buah
  • Air 10 ml
  • Garam dan merica 1/2 sdt (sesuai selera masing2)
  • Gula pasir 1/2 Sdm (sesuai selera)
  • minyak goreng untuk menumis

Bahan-bahan yang perlu di iris

  1. Pepaya muda
  2. Bawang putih
  3. Bawang merah
  4. Cabe merah
  5. Cabe rawit

  Cara Memasak Tumis Pepaya Muda

  1. Panaskan minyak goreng, masukkan bawang merah dan bawang putih yang sudah diiris, masak hingga aromanya keluar
  2. Masukkan air, garam, merica, gula, saos tiram dan kecap manis. Masak hingga air mulai menyusut dan pepaya mulai layu
  3. Sajikan diatas piring bersama nasi hangat, lauk-pauk dan sambel terasi.
Bagaimana? mudah kan cara memasak tumis pepaya muda, kalau gitu silahkan untuk di praktekkan dan Selamat Mencoba

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »